Ini Hidangan yang Harus Disiapkan Saat Tahun Baru Imlek 2021 |
- Ini Hidangan yang Harus Disiapkan Saat Tahun Baru Imlek 2021
- Inilah Jenis Barang yang Perlu Dibawa Pasien Covid-19 untuk Karantina di RS
- Inilah Fitur dan Kelebihan MyBeb , Aplikasi Asli Indonesia Pengganti Whatsapp dan Alternatif Telegram
- Inilah Alasan Utama Orient Patriot Riwu Kore Ikut Pilkada Sabu Raijua
- Firmanzah, Rektor Universitas Paramadina Wafat di Usia 44 Tahun
Ini Hidangan yang Harus Disiapkan Saat Tahun Baru Imlek 2021 Posted: 07 Feb 2021 04:28 PM PST JAKARTA, LELEMUKU.COM - Tahun Baru Imlek jatuh pada 12 Februari 2021. Meski dalam masa pandemi Covid-19, suasana Imlek pun sudah sangat kental, mulai dari makanan yang dijual hingga ornamen warna merah. Merayakan Imlek tidak lepas dari ritual makan bersama. Menu yang dihadirkan pun tidak boleh sembarangan karena setiap hidangan memiliki doa dan harapan. Setidaknya ada lebih dari 10 makanan yang wajib hadir dalam perayaan Imlek, berikut daftarnya. Siu mi Siu mi atau mi goreng wajib hadir dalam perayaan Imlek sebab makanan ini memiliki makna panjang umur, kebahagiaan, dan rezeki yang berlimpah. Mi ini juga harus disantap secara utuh hingga bagian paling ujung. Ikan bandeng Menu ini dianggap dapat membawa rezeki dan bisnis yang lancar. Ikan pun harus disajikan secara utuh. Kepala ikan harus diarahkan ke tamu terhormat atau orang tua, yang berarti menunjukkan rasa hormat. Para anggota keluarga lain baru bisa menyantap ikan ini setelah orang yang menghadap ke arah kepala ikan sudah mulai makan. Bebek panggang Bebek panggang merupakan simbol dari kemakmuran. Dengan menyantap hidangan ini diharapkan bisa semakmur para raja. Jiaozi Mirip seperti dim sum, menu ini merupakan hidangan khas Imlek untuk keluarga. Jiaozi memiliki makna akan harapan pada rezeki yang melimpah dan kerukunan di dalam keluarga. Yu Sheng Menu ini merupakan salad yang berisi sayur, ikan, buah, dan mi. Maknanya adalah memiliki keberuntungan di tahun yang baru. Cara memakannya adalah setiap anggota keluarga memegang sumpit masing-masing. Pada hitungan ketiga, salad diaduk secara bersamaan. Semakin tinggi adukan maka akan semakin baik. Manisan Manisan biasanya disajikan dalam kotak atau tempat berbentuk persegi delapan. Kehadiran manisan ini memiliki makna seperti manisan biji teratai yang melambangkan kesuburan dan manisan leci sebagai lambang keluarga yang kuat. Kue keranjang Kue keranjang adalah hidangan yang paling populer saat perayaan Imlek. Kue ini melambangkan harapan keluarga yang selalu rukun dan sejahtera. Biasanya kue ini disusun secara bertingkat dari ukuran yang paling besar hingga terkecil, melambangkan rezeki dan kemakmuran yang meningkat. Telur rebus dalam teh Menu ini merupakan telur yang direbus dengan bumbu kecap asin, rempah-rempah, dan daun teh. Teh telur memiliki rasa yang unik dan merupakan lambang dari kesuburan. Jeruk santang Setiap perayaan Imlek selalu ada jeruk yang disajikan, melambangkan kemakmuran dan rezeki yang selalu bertumbuh. Biasanya jeruk disajikan lengkap dengan daunnya sebagai simbol dari kehidupan dan kesejahteraan. Kue mangkuk Kue mangkuk juga selalu ada dalam hidangan Imlek. Kue ini biasanya diletakkan pada bagian puncak susunan kue keranjang dan dibuat dengan warna merah. Kue ini melambangkan rezeki yang berkembang. Lapis legit Lapis legit bisa dijumpai pada hari-hari biasa. Namun, kue ini memiliki makna khusus, yakni rezeki yang berlapis-lapis sehingga dianggap bisa membawa keberuntungan. Sup delapan bentuk Hidangan ini terdiri dari delapan bahan dasar, yakni teripang, jamur tungku, ikan, udang, perut ikan, kerang kering, abalon, jamur hitam, kacang ginko, serta biji teratai. Sup delapan bentuk memiliki harapan agar bisnis atau usaha mampu berkembang lebih cepat di tahun baru Imlek. (Tempo) |
Inilah Jenis Barang yang Perlu Dibawa Pasien Covid-19 untuk Karantina di RS Posted: 07 Feb 2021 04:20 PM PST JAKARTA, LELEMUKU.COM - Pasien Covid-19 dengan gejala cukup berat disarankan untuk menjalani karantina di rumah sakit daripada isolasi mandiri di rumah. Pasalnya, jika karantina di RS kondisi pasien bisa terpantau dengan baik dan proses pengobatan juga lebih maksimal. Jika ada anggota keluarga harus karantina di RS, ada beberapa barang yang harus dipersiapkan dan dibawa selama karantina. Perlengkapan ini penting karena umumnya proses karantina tidak sebentar. Tetapi, pasien juga harus mematuhi peraturan dari RS terkait apa saja yang boleh dan tidak. Dikutip dari akun instagram survivor.co.id, berikut daftar barang tersebut. Pakaian; Berupa pakaian atasan, celana, sandal jepit, sepatu, masker medis, pakaian dalam, kaus kaki, kantong cucian, gantungan baju. Kebutuhan pribadi; Mencakup tisu kering dan basah, perlengkapan ibadah, perlengkapan mandi, handuk mandi, ponsel, gelas dan piring kertas, alat makan, dan vitamin. Perlengkapan lain; Barang lain yang perlu disiapkan pasien Covid-19 adalah deterjen, sabun cuci piring, kabel rol, botol minum, camilan sehat, panci listrik kecil, pengering rambut, dan headphone. (Tempo) |
Posted: 06 Feb 2021 07:36 PM PST SURABAYA, LELEMUKU.COM - Kampanye untuk keluar dari aplikasi berbagi pesan Whatsapp kian marak di tengah kekhawatiran para penggunanya terhadap berbagai perubahan kebijakan privasi data. Selain Telegram yang didukung dengan kampanye #pindahkeTelegram, aplikasi lain yang sedang dibahas untuk menjadi pengganti whatsapp dalah MyBeb dengan kampanyenya "Instal MyBeb" yang trending di twitter pada 7 Februari 2021. Media sosial MyBeb yang merupakan karya pemuda asal Surabaya digadang-gadang bisa menjadi alternatif pengganti untuk warga indonesia. "MyBeb memberikan layanan sosial media yang bisa digunakan untuk mengunggah video dan foto, gabung di komunitas dan obrolan dengan beragam klub, dan pastinya tersedia fitur chat yang terjamin aman," terang manager aplikasi MyBeb, Yulliam Prasetiyo di Surabaya, Senin (25/1/2021). Selain itu, MyBeb juga menampilkan chat yang sederhana sehingga pengguna bisa membagikan momen berbentuk foto ataupun video. Tidak hanya hadir sebagai aplikasi media sosial obrolan yang aman digunakan, MyBeb juga memberikan keuntungan bagi seluruh penggunanya. Saat menggunakan MyBeb, pengguna akan dimanjakan dengan fitur Gift sebagai reward atau imbalan saat unggahan disukai dan dikomentari oleh pengguna lain. Selanjutnya, fitur Gift tersebut bisa dimanfaatkan untuk melakukan beragam transaksi diantaranya membeli pulsa, saldo e-money, e-toll, PLN, PDAM, dan masih banyak transaksi lainnya. Fitur Gift menjadi salah satu keunggulan MyBeb, pasalnya para pengguna bisa memperoleh kemudahan dan keamanan privasi dalam aplikasi media sosial. Serta bisa mendapatkan uang digital dalam satu aplikasi. Ada pula fitur komunitas sesuai minat, fitur obrolan individu ataupun grup, serta fitur pembayaran Jika pengguna berhasil mengajak teman bergabung ke MyBeb, maka ia akan memperoleh hadiah senilai 500. Pengguna baru pun bisa mengantongi 100 hadiah. Jumlah suka di tiap unggahan juga bisa memberi hadiah. Secara rinci, setiap 8 suka bernilai 1 hadiah; 2 komentar bernilai 1 hadiah, dan setiap pembayaran di MyBeb akan menghasilkan 5.000 hadiah. Gift itu setara dengan Rp1. Jika sudah banyak terkumpul, hadiah itu bisa pengguna gunakan untuk membeli pulsa dan saldo uang digital. Pada 2021, MyBeb menargetkan 10 juta pengguna baru dan berharap menjadi aplikasi medsos kesukaan masyarakat di Tanah Air. Aplikasi MyBeb juga sudah tersedia di Play Store dan bisa diunduh gratis. (Jidon) |
Inilah Alasan Utama Orient Patriot Riwu Kore Ikut Pilkada Sabu Raijua Posted: 06 Feb 2021 07:17 PM PST KUPANG, LELEMUKU.COM - Bupati Sabu Raijua terpilih, Orient Patriot Riwu Kore, mengungkapkan alasannya mengikuti pemilihan kepala daerah 2020 atas permintaan orang tua. "Saya terpanggil kembali ke Sabu karena amanat orang tua untuk datang dan membangun kampung halaman," kata Orient dalam pernyataannya, Sabtu, 6 Februari 2021. Orient mengatakan dirinya lahir di Kota Kupang dan bersekolah hingga menempuh pendidikan tinggi di Universitas Nusa Cendana Fakultas Ilmu Administrasi. Setelah itu, ia bekerja dan tinggal di Amerika Serikat selama puluhan tahun dan mengakui pernah memiliki paspor AS. "Tapi saya masih sering pulang ke Indonesia dan kembali ke Amerika untuk melihat saudara-saudara saya di Kupang maupun Sabu Raijua," ujarnya. Menurut Orient, orang tuanya pernah berpesan agar ia kembali ke Indonesia dan membangun kampung halamannya jika berhasil di luar negeri. "Saya merasa berhasil, oleh sebab itu saatnya saya akan kembali ke Sabu Raijua dan sudah tentu saya mempersiapkan semua dokumen-dokumen, termasuk proses penyelesaian untuk pencabutan warga negara (AS) saya. Jadi saya aslinya warga negara Indonesia," kata dia. Nama Orient Riwu Kore tengah mencuat setelah Bawaslu Sabu Raijua mengumumkan bahwa ia berstatus sebagai warga negara Amerika Serikat. Ini dipastikan setelah Bawaslu menerima konfirmasi dari Kedutaan Besar Amerika Serikat. ' Namun Riwu Kore menyebut dirinya adalah Warga Negera Indonesia (WNI). Hal ini diungkapkan Orient usai bertemu Kapolda Nusa Tenggara Timur, Inspektur Jenderal Lotharia Latif, Jumat, 5 Februari 2021. "Saya warga negara Indonesia. Bukan warga negara ganda juga," kata Orient kepada wartawan. Terkait dengan status warga negara Amerika Serikat, Orient menyebutkan sudah ada ada yang urus. "Kalau mengenai status warga negara sudah ada yang urus," tegasnya. Lotharia Latif mengatakan Polda bersama KPU Kabupaten dan Provinsi NTT menggelar audiensi dengan Orient Riwu Kore. "Saya masih punya kewajiban untuk melakukan pengamanan terhadap calon bupati," katanya. Dari dialog itu, menurut dia, pihaknya menghormati proses hukum yang maaih berjalan, sambil menunggu putusan pemerintah terkait hal ini. "Kita hormati proses hukum yg masih berjakan dan kita menunggu bagaiaman putusan pemerintah," katanya. Terkait kewarganegaraan Bupati Sabu Raijua Orient Riwu Kore, dia mengaku tidak membahas hal itu. Karena itu sudah menjadi putusan Pemerintah. Dia mengatakan pihaknya tetap melakukan penyelidikan atas kasus ini bekerjasama dengan Mabes Polri dan instansi untuk melihat apakah terjadi pelanggaran atau kejahatan. "Kita masih menunggu prosss hukum terkait status kewarganegaraan beliau (Orient)," tegasnya. (Tempo) |
Firmanzah, Rektor Universitas Paramadina Wafat di Usia 44 Tahun Posted: 06 Feb 2021 07:04 PM PST JAKARTA, LELEMUKU.COM - - Rektor Universitas Paramadina Firmanzah meninggal di usia 44 tahun pada Sabtu subuh, 6 Februari 2021. Dari pesan WhatsApp yang diperoleh Tempo, Firmanzah meninggal karena vertigo. "Innalillahiwainnailaihirajiun. Telah berpulang Prof. Firmanzah, PhD akibat vertigo tadi subuh. Mohon dimaafkan dan mohon doa bapak atau ibu sekalian. Semoga Almarhum khusnul khotimah." Kabar tersebut dibenarkan dosen di Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia, Rizal Halim. "Iya, mohon doanya," kata Rizal kepada Tempo. Rizal juga mengirimkan informasi pesan duka cita yang menyampaikan bahwa almarhum akan dimakamkan setelah salat zuhur. Pria yang lahir di Surabaya pada 7 Juli 1976 ini merupakan anak ke-8 dari sembilan bersaudara. Terlahir dari keluarga sederhana, ia diberi kebebasan oleh orang tuanya dalam menentukan cara belajar. Firmanzah pernah menjabat sebagai dekat Fakultas Ekonomi Universitas Indonesia (UI) pada Ia kemudian bekerja sebagai analis pasar di sebuah perusahaan asuransi dan menjadi dosen UI. Pria yang lahir pada 7 Juli 1976 itu meneruskan studi ke Universitas Lille Pranvis dan mendalami bidang strategi organisasi dan manajemen. Pada 15 Januari 2014, Firmanzah terpilih sebagai Rektor Universitas Paramadina 2014-2018. Ia menggantikan Anies Baswedan yang ditunjuk Presiden Joko Widodo menjabat sebagai Menteri Pendidikan dan Kebudayaan. Firmanzah juga pernah menjadi Staf Khusus Presiden bidang Ekonomi pada pemerintahan Susilo Bambang Yudhoyono pada 2012-2014.(Tempo) |
You are subscribed to email updates from #Lelemuku. To stop receiving these emails, you may unsubscribe now. | Email delivery powered by Google |
Google, 1600 Amphitheatre Parkway, Mountain View, CA 94043, United States |
Social Plugin